BerawangNews.com, Redelong - Penjabat (Pj.) Bupati Bener Meriah. yang diwakili oleh Pj. Sekda Armansyah, S.E., M.Si memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Seulawah Tahun 2022 dalam rangka pengamanan Natal dan tahun baru (Nataru) di Halaman Polres Bener Meriah, Kamis (22/12/2022)
Dalam amanat tertulis Kapolri, yang dibacakan Pj. Sekda Bener Meriah menyebutkan, momentum Nataru selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia disetiap penghujung tahun dengan melaksanakan berbagai kegiatan, sehingga tentunya berimplikasi terhadap meningkatnya mobilitas masyarakat. Hal tersebut sebagaimana hasil survei dari Kemenhub, bahwa diperkirakan akan ada 44,17 juta orang melakukan pergerakan pada Nataru tahun ini.
Oleh sebab itu, Polri dengan dukungan TNI, Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah, Mitra Kamtibmas serta stakeholder terkait menggelar operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi operasi lilin 2022 selama 11 hari, mulai 23 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023 serta dilanjutkan dengan KRYD mulai 3 sampai 9 Januari 2023. Operasi lilin 2022 terdiri dari total 166.322 personel gabungan yang ditempatkan pada 1.845 pos pengamanan, 695 pos pelayanan dan 89 pos terpadu, guna mengamankan 52.636 objek pengamanan. Berbagai hal tersebut tentunya dipersiapkan dalam rangka mengamankan kegiatan Nataru, agar masyarakat merasa nyaman dan aman sebagaimana perintah Presiden Joko Widodo
Dalam amanat Kapolri yang dibacakan Pj. Sekda menyebutkan terkait potensi gangguan yang harus diwaspadai, diantaranya potensi kesehatan, sisi keamanan, kejahatan konvensional, ancaman terorisme, ancaman bencana alam, dan yang tidak kalah pentingnya terkait pengendalian ketahan pangan dan BBM, pengamanan ibadah natal, pengamanan objek wisata, pengamanan malam tahun baru. "Perlu saya garis bawahi, keberhasilan pengamanan operasi lilin 2022 merupakan tanggung jawab bersama yang harus dapat kita selesaikan, oleh sebab itu, kepada seluruh porsonel pengamanan agar senantiasa memperkuat sinergitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas. Saya yakin, dengan sinergitas dan soliditas yang baik maka masyarakat dapat melaksanakan ibadah natal denga khitmat serta merayakan tahun baru penuh suka cita," ucap Kapolri dalam amanatnya yang di bacakan oleh Pj. Sekda Bener Meriah.
Kepada seluruh personel, Kapolri berpesan, agar senantiasa menjaga kesehatan dan terus meningkatkan keamanan serta ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah. "Tanamkanlah dalam diri bahwa apa yang kita lakukan merupakan wujud pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara serta merupakan bagian dari ibadah itu sendiri," demikian amanat Kapolri yang di sampaikan oleh Armansyah, SE.,M.Si.
(Juan)