BerawangNews.com, Redelong- Guna meningkatkan persentase angka vaksinasi di kabupaten Bener Meriah, Polisi menggelar vaksinasi massal sebagai upaya dalam mencegah penyebaran virus Corona di pasar Pondok Baru kecamatan Bandar kabupaten Bener Meriah bekerjasama dengan Pemda Bener Meriah, TNI dan unsur perangkat desa. Selasa (19/10/2021).
Kapolres Bener Meriah AKBP Agung Surya Prabowo SIK melalui Kasubbag Humas Iptu Jufrizal SH mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pagi pukul 08.00 WIB yang dipimpin oleh Waka Polres Bener Meriah Kompol Adi Sofyan SH MH, dengan target para pedagang, pengunjung pasar dan masyarakat yang tinggal disekitaran kota Pondok Baru kecamatan Bandar.
Untuk diketahui bahwa saat ini Polres Bener Meriah telah melaksanakan berbagai upaya untuk meningkatkan persentase angka vaksinasi di wilayah kabupaten Bener Meriah dalam mendukung upaya pemerintah antara lain adalah Vaksin Goes To School, Gerai Vaksin Polres Bener Meriah, Vaksin di rumah ibadah, Vaksin Gebrak pasar, Vaksinasi door to door dan Vaksinasi keliling.
Jufrizal mengatakan bahwa Waka Polres Bener Meriah mengucapkan terimakasih kepada tim vaksinasi dengan semangat gotong royong sehingga kegiatan vaksin berjalan dengan lancar dan ucapan terimakasih juga kepada masyarakat yang sangat antusias dalam mengikuti vaksinasi di pasar Pondok Baru ini sehingga untuk persentase vaksinasi di kabupaten Bener Meriah bisa memenuhi target.
(Juan)