BerawangNews.com, Takengon- Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan KAMMI daerah Gayo melalui KAMMI Aceh tengah menyalurkan bantuan berupa Al-Qur'an ke TPA Timang Rasa kecamatan Kute Panang, Jumat, 9 April 2021.
Setelah sebelumnya KAMMI menyalurkan dana pembangunan masjid di kecamatan tersebut pada tgl 18 Februari 2021. Pengurus dan santriwan/wati TPA menyambut kedatangan KAMMI dengan gembira dan Suka cita.
Ketua KAMMI Aceh Tengah mengatakan gerakan ini kami lakukan sebagai rasa keperdulian kami kepada santriwan/santriwati yang ada di desa timang rasa. Yang pada saat ini kekurangan fasilitas untuk mengaji seperti ikra' dan Al-Qur'an ucap Mursalin.
Ketua KAMMI daerah Gayo Mukhlisin menambahkan gerakan ini dilakukan secara rutin dan memang banyak tempat yang harus kita bantu bersama baik itu fasilitas pengajian, perluasan lahan masjid, pembangunan masjid dan lain-lain, untuk itu kita membuka pintu bagi para donatur yang ingin berinfak untuk ummat baik berbentuk barang maupun uang, kami juga meminta kepada pemerintah daerah untuk membantu kami dalam menjalankan program yang baik ini dengan memberikan fasilitas yang kita butuhkan. Ucap Mukhlisin.
Alhamdulillah pada hari yang baik ini menjelang bulan Ramadhan sudah sepatutnya kita membuat kegiatan yang bermanfaat tambah Mukhlisin
Ketua Humas KAMMI Aceh Tengah pirdaus juga mengatakan kegiatan ini berkerja sama dengan yayasan dharma bakti mandiri. Yang mana pengurus yayasan meminta bekerjasama untuk mencari tempat yang membutuhkan Al-Qur'an. Ucap pirdaus
Dalam terpilihnya kampung Timang Rasa kecamatan kute panang karena sangat memperihatinkan keadaan nya dalam fasilitas pengajian. Terimakasih kami ucapkan kepada sahabat yayasan dharma bakti mandiri semoga kegiatan ini terus berlanjut dan semoga kebaikannya di balas oleh Allah SWT. Tambah pirdaus
Pengurus mesjid BPK sangka tua tanjung juga mengatakan kami segenap pengurus dan ustadz/ustazah disini mengucapkan terimakasih atas donasi yang diberikan kami tidak dapat membalas kebaikan daripada saudara yang telah membantu fasilitas pengajian di kampung kami ini semoga dimudahkan segala utusannya dan semoga kegiatan ini terus berlanjut karena ini sangat mulia tutup sangka tua tanjung.
(JB)