BerawangNews.com, Redelong-Selain Menyalurkan Hobi Club Offroad Jeep Bener Meriah Juga Kerap Bantu Evakuasi Korban Kecelakan, seperti halnya yang dilakukan pada hari Rabu (24/3/21) Club Offroad dibawah binaan Wakapolsek Bandar Aiptu Agus Suryadi, S.H membantu evakuasi mobil Mobil Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak yang mengalami Kecelakan.
Diketahui bahwa mobil dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak tersebut mengalami Kecelakaan lalulintas di ruas Jalan perbatasan antara Kecamatan Bandar dan Bener Kelipah Kabupaten Bener Meriah, Aceh, yang mengakibatkan sejumlah korban luka-luka
Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.I.K melalui Kasubag Humas Polres Bener Meriah Iptu Jufrizal, S.H melalui siaran tertulis nya menyampaikan "ia kemarin Club Offroad Jeep Bener Meriah Bersama dengan unit Lakalantas Polres Bener Meriah telah mengevakuasi mobil yang mengalami Kecelakan"
Mobile dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak tersebut berhasil di evakuasi sekitar pukul 16:00 WIB ditarik menggunakan tiga unit mobil Offroad
"Untuk saat ini mobil yang mengalami kecelakan tersebut sudah di amankan di Mako Polres Bener Meriah sedangkan untuk sepeda motor Scupy yang terlihat dalam Kecelakan, di amankan di Mako Polsek Bandar" kata Iptu Jufrizal.
(JB)