Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.I.K melalui Kasubag Humas Polres Bener Meriah Iptu Jufrizal, S.H mengatakan "Jenis Mobil PIK UP warna hitam Tahun 2019 BL 8498 KE, mengalami Kecelakan tunggal tadi malam sekitar pukul 01 WIB"
"Mobil tersebut di kemudikan oleh M Isa (42) warga Ulee Rubek Timu Kecamatan Seunuddon Kabupaten Aceh Utara dan satu orang penumpang Rusli (48) warga Ulee Rubek Timu Kecamatan Seunuddon Kabupaten Aceh Utara"
Iptu Jufrijal menambahkan "Diperkirakan mobil L 300 jenis Pik Up yang bermuatan Durian hambar tersebut jatuh kedalam jurang lebih kurang 7 meter dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut"
Dari laporan yang kita terima "mobil tersebut melaju dari arah Takengon bermuatan Durian hambar setibanya di tanjakan Enang - Enang mobil L 300 PIK UP Berpapasan dengan mobil Pribadi yang datang dari arah Bireun"
"Kemudian sopir yang yang bermuatan Durian tersebut terkejut dan membanting stir ke arah kanan sehingga mobil tersebut hilang kendali sehingga jatuh ke sebelah kanan"
"Personil Polsek Pintu Rime Gayo yang berada di lokasi saat ini sedang membantu evakuasi mobil tersebut ditarik dengan menggunakan mobil Hardtop milik Masyarakat Kampung Negeri Antara, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut" tutup Iptu Jufrizal
(JB)