Notification

×

iklan dekstop

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Agenda Tahunan, Mahasiswa HTN IAIN Takengon Temu Ramah Mahasiswa Menyambut Mahasiswa Baru Dan Penanaman Pohon

Senin, 09 November 2020 | November 09, 2020 WIB Last Updated 2020-11-09T11:00:45Z


BerawangNews.com, Takengon -Mahasiswa Prodi Hukum Tata Negara IAIN Takengon pada setiap tahunnya memiliki agenda rutin, yakni temu ramah mahasiswa HTN seluruh angkatan untuk menyambut mahasiswa baru dan penanaman pohon. Dalam acara temu ramah kali ini selain untuk memperat silaturahmi dan diskusi juga dilakukan kegiatan penanaman pohon dan penghijauan di Pante Lung Toweren, Minggu (08/11/2020)

Penanaman pohon juga dilakukan oleh mahasiswa HTN di Kampus pengembangan Genting Gerbang sebagai upaya menciptakan lingkungan yang lestari dan berkelanjutan. 

Secara simbolis Rektor IAIN Takengon Bapak Dr. Zulkarnain, M.Ag menyerahkan kepada mahasiswa HTN bibit pohon sebanyak 350 yg bersumber dari Dinas Kehutanan Tingkat II sebanyak 200 pohon dan dari KBQ Baburrayyan Takengon sebanyak 100 pohon.

Dalam sambutannya Rektor IAIN Takengon menyambut baik kegiatan mahasiswa HTN sebagai upaya mempererat silaturahmi antar mahasiswa sekaligus melestarikan alam yang lestari dan berkelanjutan. Kegiatan penanaman pohon ini bukan saja untuk hari ini tetapi investasi untuk masa depan (09/11/2020).

(AM)